EMITENTV.COM – Capres Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto mengaku dirinya dan Luhut Binsar Pandjaitan memiliki sifat yang hampir serupa.
Tak heran ada yang mengibaratkan keduanya seperti ‘Tom & Jerry’.
Hal tersebut diungkapkan Prabowo saat menghadiri deklarasi dukungan
Pandawa Lima yang merupakan organisasi binaan Luhut Binsar Pandjaitan, di Djakarta Theater, Jakarta, Jumat (1/12/2023).
Lihat Video Lainnya:
Berhasil Turunkan Harga Tiket Pesawat, Presiden Prabowo Subianto: Untuk Bantu Masyarakat Kita
Lihat Video Lainnya:
Dampak Kebijakan Proteksionis Presiden AS Terpilih Donald Trump Ditakutkan akan Lemahkan Kurs Rupiah
Menteri Rosan Roeslani Ungkap Alasan Kebijakan AS dan Tiongkok Berdampak pada Ekonomi Nasional
“Saya sama Pak Luhut itu, ada orang yang mengatakan kita seperti ‘Tom & Jerry’, karena kami punya sifat yang hampir sama,” ungkap Prabowo yang langsung disambut riuh tawa hadirin.
Prabowo menyebut, sebagai pasukan tempur khusus dirinya dan Luhut dibentuk dan diseleksi untuk memenangkan pertempuran.
Oleh karena itu, keduanya memiliki sifat alpha alias dominan.
“Dan itu mungkin, atasan-atasan kami mungkin sengaja (selalu dilibatkan bersama). Kami dibina dan sering disuruh bersaing,” cerita Prabowo.
Lihat Video Lainnya:
Soal Korupsi Penggelembungan Harga Asam untuk Kentalkan Karet, KPK Selidiki Kasus di Kementan
Beberkan Sejumlah Indikator Ekonomi Indonesia, BI Prediksi Tingkat Pertumbuhan Ekonomi 2025 dan 2026
Kadin Indonesia Beber Alasan Minta Kenaikan Tarif Pajak Pertambahan Nilai Sebesar 12 Persen Ditunda.
“Itulah kadang-kadang kelebihan dan kekurangan tentara. Karena tentara disiapkan untuk menang dalam pertempuran, siap untuk berkorban demi rakyat dan bangsa Indonesia,” sambung dia.
Dalam acara deklarasi tersebut, adik kandung Luhut Nurmala Kartini Pandjaitan, hadir.
Kedatangan Prabowo disambut dengan sorak dan tepuk tangan relawan dan teriakan riuh.
“Dua..dua..dua!” teriak para anggota Pandawa Lima.
“Prabowo presiden! Presiden!”.***